Iklan

iklan

Iklan

iklan
,

Iklan

iklan

Pesan Tegas Aparat untuk Ratusan Calon Pesilat PSHT Kota Kediri

Senin, Juni 09, 2025, 14:56 WIB Last Updated 2025-06-09T07:56:50Z

 


Kota Kediri, Kompasone.com – Sebanyak 368 calon warga baru Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kota Kediri mendapat pembekalan wawasan kebangsaan dari aparat gabungan TNI-Polri, Minggu (8/6/2025). Kegiatan ini berlangsung di Padepokan PSHT Kelurahan Pojok, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.


Polres Kediri Kota bekerja sama dengan Kodim 0809/Kediri dan Kesbangpolinmas Kota Kediri hadir memberikan arahan demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Pembekalan disampaikan oleh Kabagops Polres Kediri Kota, AKP Iwan Setyo Budhi, mewakili Kapolres AKBP Bramastyo Priaji.


"Jiwa bela negara penting ditanamkan sejak dini, termasuk kepada para calon pesilat. Jangan mudah percaya dengan informasi yang tidak jelas asal-usulnya di media sosial," tegas AKP Iwan saat memberikan materi.


Menurut Iwan, keberadaan perguruan silat seperti PSHT sangat berpengaruh dalam menjaga stabilitas sosial di wilayah Kediri. Ia mengingatkan agar kemampuan bela diri tidak disalahgunakan untuk tindakan yang melanggar hukum.


Ia juga menyinggung adanya insiden pengeroyokan dan pengrusakan yang kerap terjadi di wilayah lain, yang melibatkan oknum pesilat. "Saya percaya PSHT punya aturan internal yang tegas, dan setiap pelanggaran pasti ada sanksi organisasi maupun hukum," ujarnya.


Undang-undang, lanjut Iwan, mengatur semua bentuk tindakan pidana. Ia mengimbau agar penyelesaian masalah dilakukan dengan cara damai tanpa main hakim sendiri.


Kasatbinmas Polres Kediri Kota, Iptu Cahyo Widodo, turut menekankan pentingnya iman dan moral sebagai pondasi sikap generasi muda. "Ingat selalu kepada Tuhan dan jangan mengecewakan orang tua. Masa depan kalian adalah harapan keluarga," katanya.


Cahyo juga mengingatkan bahaya pergaulan bebas, minuman keras, dan narkoba. Ia mengajak seluruh calon warga PSHT untuk menjadi pelindung keluarga dan penjaga nama baik organisasi.


Sementara itu, Ketua PSHT Cabang Kota Kediri, Agung Sediana, menyambut baik kegiatan pembinaan ini. Ia menilai kolaborasi antara PSHT dan aparat keamanan sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.


Acara tersebut turut dihadiri Danramil Mojoroto Kapten Cko Mulyon, Kepala Kesbangpolinmas Indun Munawaroh, Dewan Penasehat PSHT Kang Mas Yususf Supanuju, serta sejumlah tokoh pengurus dan pengesah PSHT.


Muh

Iklan

iklan