Iklan

iklan

Iklan

iklan
,

Iklan

iklan

Danramil 11/Tepus Purna Tugas, Dandim: Purna Tugas Bukan Akhir dari Segalanya

Senin, Januari 05, 2026, 15:55 WIB Last Updated 2026-01-05T08:55:41Z

 


GUNUNGKIDUL DIY, Kompasone.com – Komandan Kodim (Dandim) 0730/Gunungkidul, Letkol Inf Alfian Yudha Praniawan, memimpin langsung upacara Korps Raport Purna Tugas Danramil 11/Tepus, Kapten Inf M. Sidiq. Kegiatan acara upacara purna tugas ini merupakan bentuk penghormatan dan apresiasi tertinggi dari satuan terhadap prajurit yang telah menyelesaikan masa baktinya dengan dedikasi luar biasa kepada TNI Angkatan Darat, khususnya di wilayah teritorial Kodim 0730/Gunungkidul. Kegiatan berlangsung di Aula Makodim 0730/Gunungkidul Jln Kesatrian No.03, Kalurahan Wonosari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul. Senin(05/01/2026).


Dalam amanatnya, Letkol Inf Alfian Yudha Praniawan menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam atas loyalitas dan pengabdian Kapten Inf M. Sidiq selama puluhan tahun bertugas.


 "Masa purna tugas atau pensiun bukanlah akhir dari segalanya, melainkan babak baru untuk kembali ke tengah masyarakat. Saya atas nama pribadi dan satuan mengucapkan terima kasih atas segala dedikasi dan kerja keras Kapten Inf M. Sidiq, terutama dalam menjaga kondusivitas wilayah selama menjabat sebagai Danramil 11/Tepus,"sebut Dandim.


Dandim juga menekankan bahwa hubungan silaturahmi antara prajurit aktif dan purnawirawan harus tetap terjalin erat.


Pengalaman dan ilmu, sambung Dandim, yang dimiliki selama bertugas diharapkan tetap dapat memberikan manfaat bagi lingkungan tempat tinggal nantinya.


Selain memberikan apresiasi kepada Kapten Inf M. Sidiq, Dandim juga memberikan penghormatan kepada istri yang selama ini setia mendampingi sang suami dalam menjalankan tugas negara. Peran istri dinilai sangat krusial dalam mendukung keberhasilan karier seorang prajurit hingga mencapai masa purna tugas dengan catatan yang baik.


Acara diakhiri dengan pemberian piagam penghargaan dan kenang-kenangan dari Dandim 0730/Gunungkidul kepada Kapten Inf M. Sidiq, dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dari seluruh Perwira Staf, para Danramil jajaran, serta perwakilan anggota Kodim 0730/Gunungkidul.


Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh kehangatan dan rasa kekeluargaan, mencerminkan soliditas yang kuat di tubuh Kodim 0730/Gunungkidul.


( Mbah Pri )

Iklan

iklan